SUMSEL.NEWS – OKU TIMUR – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten OKU Timur memastikan beredarnya informasi tahapan dan jadwal pembentukan Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) adalah informasi bohong atau hoaks.
Sebelumnya beredar informasi bahwa tahapan dan jadwal pembentukan Panwascam Pemili 2024, sosialisasi telah dimulai tanggal 20 Agustus 2022. Pendaftaran dan penerimaan berkas akan dilakukan mulai tanggal 25sampai 31 Agustus 2022. Tes tertulis 19 sampai 23 september, dan pelantikan panwascam dilakukan 5sampai 6 Oktober 2022.
Komisioner Bawaslu OKU Timur divisi SDM dan Organisasi Ahmad Gufron, mengkorfirmasi bahwa informasi tahapan dan jadwal pembentukan panwascam yang beredar adalah informasi bohong atau hoaks.
“Itu informasi hoaks, sampai hari ini masih menunggu juknis yang akan dikeluarkan Bawaslu RI” terang Ahmad Gufron, kepada Sumsel.news di Kantornya, mengomentari informasi yang beredar, Selasa siang (23/8/2022).
Alumni Pascasarjana STIE Trisna Negara OKU Timur ini, merincin untuk saat ini pihaknya sedang fokus melakukan pengawasan tahapan pemeriksaan tentang kebenaran laporan adminitrasi Partai Politik di KPU OKU Timur .
“Sekarang verivikasi adminitrasi partai politik,” rincinya mengenai tahapan saat ini dijalani Bawaslu OKU Timur.
Apen Saputra
Komentar