Puskesmas Burnai Mulya Lakukan Vaksinasi Corona

SUMSEL.NEWS – OKU TIMUR- Penyuntikan vaksinasi Corona sudah mulai dilakukan di Kabupaten OKU Timur. Termasuk salah satunya dilaksanakan di UPTD Puskesmas Burnai Mulya yang berada di wilayah Kecamatan Semendawai Timur.

Kepala UPTD Puskesmas Burnai Mulya Dewi Risma mengatakan penyuntikan vaksin untuk tahap pertama ini khusus Tenaga Kesehatan dilingkungan UPTD Puskesmas Burnai Mulya sebanyak 112 orang.

” Penyuntikan vaksin ini dilakukan tiga hari yakni Selasa, Rabu dan Kemis. Hari pertama tenaga kesehatan khusus Pegawai Negeri Sipil (PNS), hari kedua Bidan PTT dan hari ketiga Honor daerah (Honda) dan Tenaga Kerja Sukarela (TKS). Katanya saat dibincangi wartawan, Selasa (02/02/2021).

Ditambahkan Dewi, Puskesmas mendapat jatah vaksin sebanyak 224 untuk dua kali penyuntikan.” 112 vaksin untuk pertama ini, kemudian yang kedua nunggu 14 hari kedepan,” jelasnya.

Sementara itu, Camat Semendawai Timur Edy Suyitno menghimbau kepada masyarakat supaya jangan takut untuk di vaksinasi. Karena sudah melalui pengujian berbagai tahapan.” Saya harap masyarakat jangan takut ataupun khawatir untuk disuntik vaksinasi corona,” ujarnya.(Firman)

Komentar