Kades Desa Anyar Miliki Program Santunan Bagi Warganya Meninggal Dunia

Berita, Daerah, OKU Timur734 Dilihat

SUMSEL.NEWS – OKU TIMUR – Sebagai bentuk kepedulian dan silaturahmi dengan warga yang sedang berduka cita, apabila terdapat Warga Di Desa Anyar, Kecamatan Buay Pemuka Bangsa Raja yang meninggal dunia maka akan dapatkan uang santunan dari kepala desa.

Uang santunan yang diberikan kepada warganya yang meninggal dunia sebesar Rp 500 Ribu, Diserahkan kepada keluarga yang ditinggalkan. Uang santunan berasal dari kantong pribadi Jonsen merupakan Kepala Desa Anyar.

Menurut Kepala Desa Anyar Jonsen, bahwa pemberian santunan kepada warganya dimulai setelah dilantik sebagai kepala desa, Ia dilantik sebagai kepala desa pada tanggal 7 juni 2021 lalu, hingga saat ini baru menjabat sebagai kepala desa anyar belum genap dua bulan, hingga saat ini sudah ada enam warganya diberikan uang santunan kematian.

Pemberian uang santunan merupakan idenya sendiri, sebagai bentuk perhatian ikut meringankan beban yang dialami oleh warga yang mendapatkan musibah.

“Semenjak dilantik hampir dua bulan, diberikan untuk seluruh warga yang meninggal, dengan nilai santunan rp 500 ribu perorang yang meninggal,” Jelas.

Bapak tiga anak ini, menyebutkan Untuk warga yang akan mendapatkan santunan, tiak perlu membutuhkan syarat yang banyak cukup kartunkeluarga, dan santunan biasanya diserahkannya kepada warganya yang mendapatkan musibah.

“Untuk mendapatkannya nggak pakai syarat, setiap warga yang meninggal kita kasih santunan langsung,” sebut pria yang sebelum terpilih sebagai Kades Anyar, menggeluti usaha jual beli gabah dan buah-buahan.

Berdasarkan datanya desa anyar memiliki sekitar 500 kepala keluarga, yang dan 30 persen berpenghasilan penghasilan cukup untuk sehari hari. Keberadaan santunan sangat dirasakan untuk membantu membeli kain kapan dan nisan bagi keluarga mendapatkan musibah.

“Sangat-sangat diterima masyarakat menerima, membutuhkan bantuan saat mereka ada musibah,” pungkasnya. apen

Komentar