SUMSEL.NEWS – OLAHRAGA – Manajer Sepak bola OKU Timur U – 20 Heman Rolip yakin timnya mampu mengalahkan OKU Selatan, pada pertandingan perebutan tahta juara Grub B di Piala Gubernur Sumatera Selatan sore hari ini, pertandingan digelar Stadion Tebat Sari, Kecamatan Martapura, OKU Timur, Selasa (9/11/2021).
“Kalau untuk sementara pantaun kami permainan Tim OKU Selatan mirip dengan OKU Induk, dak jauh beda, saya yakin bisa menang telak lagi,” Kata Herman kepada Sumsel.news.
Pria yang pernah menjabat Kepala Desa Pemetung Basuki ini, menyebut kelebihan yang dimiliki tim kebanggaan wong OKU Timur telah mempersiapkan menghadapi pertandingan itu dan ditambah lagi diuntungkan pertandingan didepan pendukung sendiri.
Pertandingan sore hari ini sangat menentukan sekali, sebab juara grublah yang bisa melanjut ke babak selanjutnya.
Tim OKU Timur U-20 sebenarnya memiliki modal dua pertandingan sebelumnya, berhasil menundukkan OKU dengan skor 6-0. (apen)
Komentar