497 KPPS seBelitang Mulya Lakukan Penanaman Bibit Serentak

OKU Timur1283 Dilihat

Sumsel.news – OKU Timur – Sebanyak 497 Anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di Kecamatan Belitang Mulya, Kabupaten OKU Timur serentak melakukan penanaman bibit tanaman buah-buahan. Penanaman dilakukan setelah dilantik sebagaimana arahan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten OKU Timur, Kegiatan dilakukan pada Kamis (25/1/2024).

 “Penanaman bibit serentak dilakukan di 12 titik desa. Berbagai jenis bibit ditanam langsung oleh anggota KPPS,” Kata Ketua PPK Kecamatan Belitang Mulya Apen Saputra, S.E., M.Si.

Ketua PPK Kecamatan Belitang Mulya Apen Saputra, S.E., M.Si menyebutkan kegiatan penanaman bibit merupakan rangkaian kegiatan pelantikan KPPS, yang sebelumnya dilakukan pelantikan pada Kamis tanggal 25 Januari 2023, Pukul 09.00 WIB. Untuk pelantikan KPPS Pemilu 2024 yang akan dilaksanakan pada 14 Febuari mendatang, dilakukan serentak seluruh Indonesia.

“Selamat dan Sukses Untuk 497 Anggota KPPS yang dilantik Hari ini, di 12 desa sekecamatan Belitang Mulya yang di Lantik hari ini” Sebut Apen Saputra, saat diwawancarai sumsel.news usai melaksanakan monitoring pelantikan KPPS di Desa Sribudaya, Kecamatan Belitang Mulya, Kamis (25/1/2024).

Alumni Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Palembang, merinci anggota KPPS dalam bekerja berpedoman kepada ketentuan perundang-undangan, kode etik penyelenggara pemilu, dan bekerja secara profesional, berintegritas, bertanggung serta transparan.

“KPPS perannya sangat penting sebagai penyelenggara pemilu sebagaimana diatur dalam undang-undang pemilu nomor 7 tahun 2017 tentang pemilu,” rinci Pria yang memiliki pengalaman di penyelenggaraan pemilu sejak 2018

Ia berharap, Anggota KPPS yang dilantik juga diharapkan dapat selalu menjaga kesehatan agar pelaksanaan pemungutan suara 14 Februari 2024 nanti berjalan lancar dan sukses.

“Dalam waktu dekat akan di laksanakan Bimbingan Teknis agar KPPS semakin mantap pengetahuan tentang pelaksanaan pemungutan suara di TPS” pungkasnya

(Anton Sumarta)

Komentar